SIOMINI KARYA MAHASISWI FT UNY JUARA I NASIONAL
Primary tabs
Siomay Cumi-cumi Warna Warni (Siomini) hasil karya Elsa Mareta dan Arum Larasita mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Boga FT- UNY meraih Juara I Nasional dalam Lomba Inovasi Pengembangan Produk Hasil Perikanan (25/10/2010) yang diselenggarakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan. Siomini menyisihkan 20 jenis produk inovasi hasil perikanan dari para Finalis Lomba yang berasal dari seluruh Indonesia.
Elsa dan Arum bersama pembimbing Fitri Rahmawati harus mengolah formulasi/resep Siomini yang telah terpilih menjadi finalis dihadapan para dewan Juri dalam waktu 2 jam sudah termasuk penyajiannya. Siomini dinilai paling unggul dari aspek inovasi,komposisi bahan, rasa, teknologi, penyajian dan penampilan oleh lima orang dewan Juri dimana salah satunya adalah koki ternama Rudi Chaerudin. Mereka berhak mendapatkan hadiah berupa tropi dari Kementrian Kelautan dan Perikana, uang pembinaan sebesar Rp.12.500.000,- serta hadiah lainnya dari beberapa sponsor.
Menurut Fitri, produk siomini karya Elsa dan Arum ini selanjutnya akan diupayakan untuk mendapatkan hak paten dan diharapkan dapat dikembangkan menjadi suatu wirausaha baru. Hasil lomba ini diharapkan dapat memacu semangat mahasiwa yang lain untuk lebih semangat dalam berkreasi, networking , marketing dan publikasi agar produk-produk mereka dikenal oleh masyarakat maupun pemerintah melalui berbagai lomba baik tingkat daerah maupun nasional.
Kepada redaksi mereka menitipkan harapan agar mendapatkan dukungan dari pihak universitas untuk dapat memasarkan dan mengembangkan usaha siomini ini sehingga siomini menjadi salah satu ikon kuliner UNY dan Yogyakarta. (nor/ls)